Wednesday, May 1, 2019

Trip mengejar cherry blossoms 2.0

Long time no see cherry blossoms! ^^ 

Itinerary spring korea cherry blossoms


Setelah 4 tahun, akhirnya gue bisa liat cherry blossoms lagi ^^ (baca perjalanan berburu cherry blossoms edisi pertama gue tahun 2015 di link ini). 

What? 

Tahun 2019 ini, gue kembali menjalankan misi perburuan cherry blossoms di Korea. Kalau tahun 2015 kemarin gue cuma punya waktu kurang dari seminggu untuk berburu cherry blossoms di Seoul, tahun 2019 ini gue punya waktu 9 hari 9 malam untuk berburu dari ujung ke ujung ^^. 

Selain berburu cherry blossoms, di trip kali ini gue juga mencoba naik KTX, intercity bus, dan mengunjungi beberapa kota baru.